Sebagai Langkah Pemantapan Serta Pembagian Tugas Kepanitiaan
Gelar Rapat Persiapan Panitia MTQ KE-47 Tingkat Kabupaten Bengkalis
Kamis, 20-10-2022 - 07:50:21 WIB
Pemkab Bengaklis Gelar Rapat Persiapan Panitia MTQ KE-47 Tingkat Kabupaten Bengkalis
TERKAIT:
   
 

BENGKALIS, (Kanalkini.com) - Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkalis menggelar rapat Persiapan Panitia Penyelenggara MTQ Tingkat Kabupaten Bengkalis. Rabu (19/10/22), di Ruang Rapat Hang Tuah Kantor Bupati Bengkalis.


Rapat yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah H Bustami HY selaku Ketua kepanitian MTQ didampingi oleh Camat Bukit Batu Acil Esyno selaku tuan rumah dan Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Mulyadi.


Rapat yang diselenggarakan tersebut sebagai langkah pemantapan serta pembagian tugas kepanitiaan agar penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qu’ran Tingkat Kabupaten nantinya dapat berjalan secara tertib, aman dan lancar.


Terus Berkolaborasi untuk mensukseskan MTQ tingkat Kabupaten Bengkalis di Kecamatan Bukit Batu tahun 2022 ini, harap sekda.


Kemudian lanjut Sekda untuk desain astaka harus diperhatikan, terutama tata letak lampu.


“Kepada kita semua yang hadir saat ini, mohon disampaikan segala kendala maupun permasalahan, untuk dapat segera kita evaluasi dan bersama pula kita carikan solusinya demi susksenya perhelatan akbar ini nantinya.” Pinta Bustami.


Selain itu Bustami juga menjelaskan, kepada yang masuk dalam kepanitiaan penyelenggara MTQ ini harus berperan aktif dan masing-masing akan dibagi tugas dan perannya sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Bengkalis.


“Persiapan harus dilaksanakan dengan sematang mungkin, dan hal-hal kecil yang berkaitan dengan kegiatan tersebut juga harus menjadi perhatian dan di persiapkan dengan baik oleh Pemerintah Daerah.” Ujarnya.


Sekedar informasi bahwa Pelaksanaan MTQ Kabupaten Bengkalis ke-47 tingkat Kabupaten Bengkalis direncanakan akan dibuka tepatnya pada tgl 14 November 2022 mendatang yang dipusatkan di Lokasi Pertamina RU II Sungai Pakning Kecamatan Bukit Batu.


“Kepada seluruh panitia diharapkan dapat bekerja keras untuk mempersiapkan sarana dan prasarana serta kelengkapan lainnya, sehingga pada pelaksanaan tidak ada lagi permasalahan yang berarti, bekerja sesuai tugas dan fungsi masing – masing.” pungkas Bustami.


Dalam kesempatan yang sama, Camat Bukit Batu Acil Esyno melakukan Pemaparan melalui video mengenai seluruh rangkaian persiapan yang telah dilakukan pihak Pemerintah Kecamatan Bukit Batu yang telah ditunjuk sebagai tuan rumah perhelatan MTQ ke-47 Tingkat Kabupaten Bengkalis di Sungai Pakning.


Dalam eksposenya, Pemerintah Kecamatan Bukit Batu telah mempersiapkan berbagai sarana dan prasarana penunjang diantaranya lokasi astaka MTQ, lokasi pertandingan, sekretariat panitia, tempat pemondokan dewan dan majlis hakim, serta rumah penduduk yang siap untuk dijadikan sebagai pemondokan para kafilah dan denah pelaksanaan Pawai Ta’aruf MTQ.


Selanjutnya, dalam pelaksanaan rapat, juga mendengar sekaligus mengevaluasi terhadap seluruh kesiapan serta kendala dan permasalahan yang dihadapi oleh panitia pelaksana.


Turut hadir Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Johansyah Syafri, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Bengkalis H Hambali, Kepala Sub Bagian Kesejahteraan Sosial pada Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkalis Herman Nur, Serta beberapa pejabat Dilingkup Pemkab Bengkalis , Pengurus LPTQ Kabupaten Bengkalis, beserta seluruh panitia. (Suh/Eb) ***
Editor: Noa




 
Berita Lainnya :
  • PLT Gubri SF Hariyanto: Pemprov Riau Siap Amankan Kedaulatan Di Perbatasan
  • Penghargaan UHC Di Serahkan Langsung Pj Gubernur Riau SF Hariyanto
  • LSM Desak Kapolda Riau Berantas Gudang BBM Illeggal Di Wilayah Polsek Tenayan
  • LSM Desak Kapolda Riau Berantas Gudang BBM Illeggal Di Wilayah Polsek Tenayan
  • SF Hariyanto Jelaska Total APBD Perubahan 2025 Yang Disetujui Oleh Mendagri
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 PLT Gubri SF Hariyanto: Pemprov Riau Siap Amankan Kedaulatan Di Perbatasan
    02 Penghargaan UHC Di Serahkan Langsung Pj Gubernur Riau SF Hariyanto
    03 LSM Desak Kapolda Riau Berantas Gudang BBM Illeggal Di Wilayah Polsek Tenayan
    04 LSM Desak Kapolda Riau Berantas Gudang BBM Illeggal Di Wilayah Polsek Tenayan
    05 SF Hariyanto Jelaska Total APBD Perubahan 2025 Yang Disetujui Oleh Mendagri
    06 Program Nikah Massal Gratis Oleh Pemerintah Kota Pekanbaru
    07 Orang Tua Alm WN, Minta Aparat Untuk Memproses Dan Pelakunya Bertanggungjawab
    08 Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-57 Tingkat Kota Pekanbaru
    09 29 Ruas Jalan Jelang Akhir Tahun 2025, Dioverlay Oleh Pemko Pekanbaru
    10 Diduga Terlibatnya Oknum TNI Turut Bermain Di 3 Lokasi Gudang BBM, Terkesan Polda Riau Tutup Mata
    11 KASBI Dan Pekerja Desak Disnaker Kab. Pelalawan Agar Segera Memanggil Menegement PT. MUP Segati
    12 Kanwil BPN Riau, Terkesan Abaikan Permohonan Redistribusi Dan Legalisasi
    13 SEDEKIA HIA Ahli Waris RD, Desak BPJS Selesaikan Santunan JKM Istrinya
    14 LSM Desak Kapolda Riau Agar Segera Berantas Praktek ILLOG Di Wilayah Polres Kampar
    15 Kapolres Kampar AKBP Boby PR Dan Jajarannya Terkesan Diduga Dapat Atensi
    16 Warga Desak Kakanwil BPN Riau Tindaklanjuti Permohonan Redistribusi
    17 Diduga Pantas Saja Polda Riau Dan Jajarannya Tak Berdaya Berantas Mafia BBM
    18 Kejari Kuansing Lamban Menangani Sejumlah Kasus
    19 Aktifis LSM: Desak Kapolda Riau Turun Tangan Berantas Mafia BBM
    20 Anton Bu'ulölö Telah Dilaporkan Ke Beberapa Polsek, Dugaan Kasus Yang Sama
    21 Agung Nugroho: Kawasan MPP Ditata Kembali Untuk Dijadikan Balai Kota
    22 Desak Polda Riau Dan Polresta Pekanbaru Berantas Para Mafia BBM
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © kanalkini.com